Jadwal Kapal Dorolonda Balikpapan Surabaya Februari 2024

Jadwal Kapal Dorolonda Balikpapan Surabaya – Pelabuhan Semayang yang berada di Kecamatan Balikpapan Kota, Kota Balikpapan Provinsi Kalimantan Timur. Pelabuhan Tanjung Perak berada di Kota Surabaya Provinsi Jawa Timur. Salah satu kapal laut yang dimiliki oleh PT Pelni dengan tujuan rute perjalanan dari Balikpapan Surabaya, yaitu Kapal Dorolonda. KM dorolonda ini dengan panjangnya 146 meter dan 23 meter lebarnya, berkapasitas 2000 pax dengan ukuran kapalnya14.685 Gross Tonage (GT) . Galangan kapal Jos L. Meyer, Papenburg, Jerman sebagai tempat selesainya pembuatan KM Dorolonda  di tahun 2001.                                           

Jadwal Kapal Dorolonda Balikpapan Surabaya

Ini beberapa Jadwal Kapal Pelni Dorolonda untuk rute Balikpapan Surabaya terbaru 2023, yaitu :


  • Untuk sementara per tgl 08 Februari 2024 belum ada jadwal km dorolonda balikpapan surabaya, namun sebagail alternatif kapal pelni lainnya yaitu kapal labobar, yuk sobat lihat dibawah ini :
  • KM. LABOBAR Berangkat : Selasa, 20 Februari 2024 Pk 01:00 Tiba : Rabu, 21 Februari 2024 Pk 05:00

Jadwal Kapal Dorolonda Balikpapan Surabaya


Harga Tiket Kapal Dorolonda Balikpapan Surabaya

Untuk penjualan tiket km dorolonda Balikpapan Surabaya ini yang dijual adalah tiket kelas ekonomi atau yang sejenis, yaitu Tiket Ekonomi Eks Kabin Kelas 1A, Tiket Ekonomi Eks Kabin Kelas 2B dan Tiket Kelas Ekonomi. Selain itu untuk tiketnya ini dibedakan berdasarkan usia penumpang kapal pelni dorolonda yaitu untuk yang berusia 0-23 bulan dikategorikan sebagai bayi dan penumpang kapal dorolonda yang berusia diatas 23 bulan dianggap sebagai penumpang dewasa. Ini harga tiket kapal pelni dorolonda Balikpapan Surabaya, yaitu :

  • Tiket  Kapal Dorolonda Balikpapan Surabaya Ekonomi Eks Kabin Kelas 1A : Rp 511.000 (dewasa) | Rp 54.000 (bayi)
  • Tiket  Kapal Dorolonda Balikpapan Surabaya Ekonomi Eks Kabin Kelas 2B : Rp 511.000 (dewasa) | Rp 54.000 (bayi)
  • Tiket  Kapal Dorolonda Balikpapan Surabaya Ekonomi : Rp 511.000 (dewasa) | Rp 54.000 (bayi)

Fasilitas KM Dorolonda Balikpapan Surabaya

Ini beberapa fasilitas yang berada diatas Kapal Dorolonda untuk perjalanan dari Balikpapan ke Surabaya,  yaitu :

  • Poliklinik sebagai tempat bagi penumpang yang akan mengkonsultasikan kesehatannya, dimana jam bukanya pada 2 sesi yaitu pagi hari (pk 08.00 – pk 11.00) dan sore hari (pk 16.30 – pk 19.30), tetapi bila darurat maka bisa dilayani selama 24 jam.
  • Musholla yang berada di dek atas, bisa digunakan oleh penumpang kapal pelni dorolonda yang beragama islam untuk melaksanakan shalat lima waktu saat melakukan perjalanan dengan kapal laut ini.
  • Pelni Mart, ini mirip dengan indomaret atau alfamart yang menjual berbagai macam makanan ringan (snack) atau minuman, tetapi harganya jauh lebih mahal dibandingkan harga indomaret dan alfamart.
  • Area hiburan dan permainan, untuk memasuki area ini dikenakan biaya Rp 15.000,- sekali pertunjukan / bermain, disini sobat bisa menonton film atau main game playstation, serta juga terdapat odong-odong untuk anak kecil.
  • Dapoer Pelni bila sobat ingin mengisi perut dengan makan nasi yang dengan beberapa macam menu yang ada atau hanya sekedar makan bakso saja.

Alamat Kantor Cabang PT Pelni Balikpapan

Kantor Cabang Pelni Balikpapan berada di JL. YOS SUDARSO NO.1 BALIKPAPAN SELATAN, KALIMANTAN TIMUR Telp. : (0542) 422410

Alamat Kantor Cabang PT Pelni di Surabaya

Kantor Cabang Pelni Surabaya berada di JL. PAHLAWAN NO.112, KREMBANGAN, SURABAYA, JAWA TIMUR Telp. : (031) 3559950

Semoga dengan adanya Jadwal Kapal Dorolonda Balikpapan Surabaya ini bisa membantu sobat merencanakan perjalanan menggunakan kapal laut dengan lebih baik.




Add a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *